Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Waktu-waktu Paling Tepat Belanja di Web Jual Beli Online

Waktu-waktu Paling Tepat Belanja di Web Jual Beli Online

Trend baru bagi pengguna internet saat ini adalah transaksi secara tak langsung via dunia maya atau yang lebih dikenal dengan belanja online. Tentunya banyak yang sudah mengaplikasikannya di kehidupan Anda, mengingat selain mudah tawaran harga juga sangat menggiurkan, banyak situs yang sering memberikan diskon besar-besaran kepada konsumennya lewat berbagai cara mulai dari voucher hingga cash back. Tentunya hal tersebut sangat sayang untuk dilewatkan bukan setidaknya ada lebih dari 5 website jual beli online terpercaya dengan tingkat kunjungan yang sangat tinggi, tak hanya masyarakat dalam luar negeri melainkan juga hingga pasaran internasional.

 Jadi untuk apa Anda harus membeli barang-barang dari luar negeri jika sebenarnya produk sendiri juga tak kalah berkualitas. Beberapa orang menganggap bahwa dengan adanya sistem belanja secara online ini akan menciptakan dunia yang baru dimana semua kegiatan dapat dilakukan secara digital, mengandalkan kecanggihan teknologi. Apalagi jika dilihat tawaran produk secara online sendiri juga tak terbatas pada barang-barang yang tahan lama saja, banyak juga makanan yang dijual via online.

Kamu yang memiliki passion di dunia bisnis sebenarnya bisa saja ikut serta meramaikan penjualan online ini, apalagi jika dilihat ada cukup banyak situs penjualan yang menyediakan lapak mereka secara gratis untuk digunakan calon penjual. Tentunya dengan syarat tertentu. Diantara situs jual beli online terpercaya ini hampir semua tawarkan keunggulan


masing-masing, namun juga tak memungkiri bahwa terkadang ada nilai minusnya. Kegiatan berbelanja secara online ini umumnya memang paling digemari oleh kaum wanita, sekarang kegiatan shopping mereka tak harus keluarkan banyak biaya dan tenaga lagi, karena bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja.

Lalu sebenarnya kapan waktu yang paling tepat dalam belanja secara online ini, simak informasinya berikut ini:

1. Pada event harbolnas atau hari belanja online nasional, kamu yang menginginkan diskon besar-besaran patut untuk mencoba belanja di saat ini, umumnya harbolnas akan diadakan pada bulan Desember. Nah disini tawaran harga benar-benar ‘gila’, hampir semua produk akan di diskon dari angka 30 hingga 90%, hanya saja karena tawaran produk terbatas makakamu harus cepat dalam memesannya.

2. Akhir tahun, nah setelah Harbolnas berakhir akan dilanjutkan dengan diskon akhir tahun hingga awal tahun, nilainya tak kalah besar, beragam produk yang sudah tak laku lagi akan dijual oleh produsen dengan nilai yang sangat murah, istilah lainnya adalah cuci gudang, dan tak hanya pusat perbelanjaan yang lakukan hal tersebut melainkan juga mereka penjual online.

3. Hari jadi situs atau toko tersebut, hampir semua situs penjualan atau toko online akan memperingati hari jadi mereka, tentunya akan ada hal menarik yang ditawarkan kepada konsumennya, yaitu diskon yang cukup besar. Seperti yang pernah dilakukan oleh salah satu situs yang baru buka tahun lalu, mereka menawarkan diskon cukup tinggi hingga 99%.

4. Hari efektif mulai senin hingga jumat, sebaiknya kamu menghindari berbelanja di akhir pekan, baik itu hari sabtu atau minggu, ini merupakan hari libur, khususnya bagi agen perjalanan, sehingga paling tidak Anda harus menunggu hingga senin baru nantinya barangakan langsung dikirim. Agar tak terlalu lama maka hindari pembelian di haru tersebut.

Sama halnya dengan belanja secara langsung ada beberapa hari khusus dimana situs jual beli online di Indonesia tawarkan harga yang benar-benar murah, nah Anda jangan sampai ketinggalan pada event tersebut.

Posting Komentar untuk "Waktu-waktu Paling Tepat Belanja di Web Jual Beli Online"